Pages

Minggu, 03 Februari 2013

Pola

Entah sejak kapan aku percaya hidup itu berpola. Mereka membentuk beberapa kesamaan dari satu hal ke hal lain. Mereka menggambarkan kejelasan hubungan. Mungkin akan sulit untuk dimengerti oleh banyak orang. Tapi sekalinya percaya, semuanya akan tampak begitu jelas.

Nama kecilku mada, aku sering dipanggil begitu oleh keluarga terdekatku. Aku begitu percaya alam diciptakan untuk memberitahu kita tentang apa yang akan terjadi nanti.  Mada kecil begitu terobsesi untuk menghubungkan satu hal dengan hal lain. Seperti halnya jodoh. Percaya atau tidak, Mada sudah mencari-carinya sejak kecil. Mada mencari tanda-tanda yang terdapat pada orang-orang disekelilingnya yang sudah berjodoh dan mencoba menyimpulkan dari beberapa kesamaan. Mungkin orang berjodoh itu mempunyai sedikit kesamaan wajah, perilaku, atau lainnya. Mungkin juga bisa dilihat dari beberapa tanda perulangan nasib. Seluruh saudara sekandung yang mempunyai pasangan yang lebih tampan atau cantik.

Mada kecilpun begitu. Mencoba menerka apa tanda-tanda yang nanti akan diberikan padanya. Terkadang terpikir membalik namanya sendiri atau yang lainnya. Mencari temannya yang bernama adam di SMP atau SMA nya namun mereka hanya teman biasa. Dia mencoba mencari kesamaan antara dia dan kekasihnya dan ada beberapa pola antara pacarnya dulu dan dia. Tapi toh nyatanya mereka tidak bertahan lama. Begitu juga terjadi selanjutnya dan selanjutnya. Sampai sekarang mendapatkan pasangan yang mempunyai nama kebalikan dari namanya dan beberapa orang mengatakan ada kemiripan. Walaupun belum tahu ujungnya.

Memang ada orang bilang itu kebetulan saja. Tapi beberapa kebetulan itu bisa menjadi tanda-tanda adanya pola. Karena alam menghantarkannya untuk kita bukan untuk diabaikan. Alam memberitahu, dengarkanlah.

0 comments:

Posting Komentar